Minggu, 29 Juli 2012

Berbagi pemecahan masalah ni agan dan aganwati,kalo dapat masalah kayak di soal,mudah-mudahan bisa ngebantu


Suatu perusahaan XYZ menambah feature baru dalam jaringan internal yaitu aplikasi VoIP dan IPTV. Sebelumnya kondisi jaringan perusahaan XYZ hanya digunakan untuk aplikasi data seperti browsing dan email untuk korespondensi dengan pihak luar. Anda sebagai manajer IT khususnya pada jaringan baru dari yang sudah ada dengan mempertimbangkan faktor kualitas layanan semua service ketika feature baru itu diimplementasikan.

Dengan menggunakan siklus manajemen unjuk kerja, dapat diperhatikan beberapa poin utama yaitu profile, untuk mengetahui bagaimana keadaan yang akan dikondisikan sebagai trafik jaringan, pada kasus, datanya untuk saat ini memiliki 500 karyawan yang tergabung dalam 5 departemen berbeda. Selanjutnya dilakukan measure, untuk mengetahui apakah atau seberapa besar trafik jaringan perusahaan tersebut agar mendukung atau mampu memfasilitasi layanan realtime agar tidak terjadi kemacetan, atau tidak terkoneksi data pada traffic yang sedang berlangsung. Selanjutnya, sebelum layanan VoIP dan Video Streaming jaringan intranet diimplementasikan, harus diketahui Apply Policy atau agreement agar pimpinan, network admin, atau siapa saja yang bersangkutan tehadap tanggung jawab unjuk kerja jaringan mengetahui apa saja yang bersangkutan dengan penambahan aplikasi tersebut, misalnya, mengetahui besar Bandwidth yang diberikan, kecepatan data, dan lain sebagainya. Setelah terjadi agreement tersebut, maka tahap implementasi VoIP dan Video Streaming dapat dilakukan atau diimplementasikan. Setelah diimplementasikan tentunya harus dilakukan control terhadap trafik, apakah trafik tersebut berjalan sesuai dengan yang diharapkan, dan tidak terjadi masalah selama penggunaan aplikasi tersebut, baik masalah pada aplikasi ataupun masalah terhadap komunikasi trafik yang sudah ada sebelumnya pada jaringan atau trafik pada perusahaan, untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik, maka sebaiknya dilakukan proses verify secara terus menerus agar kualitas dari traffic selalu terjaga dengan baik dan rapi.
Gambar diatas merupakan sebuah simulasi contoh desain jaringan awal sebuah perusahaan.
Sedangkan pada gambar dibawah dapat dilihat bagaimana desain jaringan setelah pemasangan VoIP dan Video Conference :



Agar tidak terjadi antrian data yang terlalu panjang dan menyebabkan adanya kemacetan trafik, maka dilakukan pembagian trafik dari Bandwidth yang dimiliki ( asumsi awal BW 6 Mb ), misalnya dengan memberikan Bandwidth 3 Mb untuk VoIP dan Video Conference, dan sisanya, 3 Mb untuk Komunikasi Data. Hal ini baik untuk dilakukan agar ketika VoIP dan Video Conference mengambil BW yang besar, maka tidak akan mengganggu akses komunikasi data yang sedang berlangsung, dan tidak mengganggu kinerja dari perusahaan itu sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar